GARUT, iNews.id – Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga memastikan pengawasan terhadap distribusi minyak goreng terus dilakukan. Jerry pun meminta masayarakat untuk melaporkan jika ada temuan penimbunan minyak.
"Jangan sampai ada penimbunan, kalo sampai ada laporkan," kata Jerry usai meresmikan Pasar Leles di Kabupaten Garut.
Jerry menegaskan bahwa pihaknya menggandeng aparat penegak hukum untuk memantau secara langsung kondisi di daerah. Sejauh ini, tambah dia, kebutuhan stok minyak goreng di pasaran masih aman.
Namun Jerry tidak menampik bila di beberapa daerah masih ditemukan kendala dalam proses distribusi.
"Kemarin kita keliling, stok minyak goreng alhamdulilah terpenuhi di pasaran, meskipun masih ada tantangan di beberapa daerah," ujarnya.
Editor : ii Solihin